Senin, 02 Juli 2012

FASILITASI KELOMPOK UMKM PEREMPUAN DI TANAKEKE III

Kelompok UMKM berikutnya adalah kelompok Baji Areng. Baji Areng jika diartikan kedalam bahasa Indonesia adalah nama yang baik, ini merupakan modal utama kelompok dalam mengembangkan usahanya. Sesuai dengan namanya, kelompok ini sangat menjaga dari sisi manajemen dan juga produksinya. Secara administrasi mulai dari buku keuangan yang dikelola oleh bendahara kelompok dan nonkeuangan yang dikelola oleh sekretaris sudah tersedia. Untuk sektor keuangan buku-buku yang disiapkan untuk memudahkan  administrasi kelompok antara lain buku kas, buku penjualan Cash/Kredit (C/K), buku pembelian (C/K), buku  utang dan buku piutang. Untuk admnistrasi yang nonkeuangan antara lain buku tamu, buku inventaris kelompok, buku notulen rapat, buku profil dan biodata anggota kelompok, buku arsip surat masuk dan keluar, buku kegiatan dan buku daftar hadir.

Kelompok yang beranggotakan 10 orang ini telah memiliki pemasaran yang mencakup sampai di daratan kabupaten Takalar, dan kontinuitas produksinya yang semakin lama semakin banyak, sehingga kelompok ini layak untuk di support baik dari perlengkapan dan tentunya dapur produksi. Untuk rinciaannya sebagai berikut:


Kelompok : Baji Areng

Pengurus :
1. Ketua : Dg. Mawara
2. Sekretaris : Dg. Intang
3. Bendahara : Dg. Mammeng

Anggota : Dg. Ratang, Dg. Kuning, Dg. Sunggu, Dg. Kinang, Dg. Caya, Dg. Ugi, Dg. Ati, Dg. Ngai, Dg. Gowa, & Dg. Singara

Produk : Kripik Pisang

Komposisi :
- Pisang
Bumbu dan pilihan rasa :
- Gula Pasir
- Garam Halus
- Royco
- Bumbu Balado
- Cabe Halus


DOKUMENTASI PROSES PENGOLAHAN











































0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger