Kamis, 05 Juli 2012

BELAJAR DARI LEBAH


Lebah tidak hanya sebagai hewan penghasil madu saja. Tetapi di balik semua itu, Allah SWT telah menciptakan lebah agar manusia juga bisa belajar dari lebah untuk mengambil hikmah. Apa saja yang bisa kita pelajari dari lebah?
“Dan Tuhanmu mewahyukan kepada lebah : “Buatlah sarang-sarang di bukit-bukit, di pohon-pohon kayu, dan ditempat-tempat yang di buat manusia. Kemudian makanlah dari tiap-tiap (macam) buah-buahan dan tempuh jalan Tuhanmu yang telah di mudahkan (bagimu)”. Dari perut lebah itu keluar minuman (madu) yang bermacam-macam warnanya, di dalamnya terdapat obat yang menyembuhkan bagi manusia. Sesungguhnya pada yang demikian itu terdapat tanda (kebesaran Tuhan) bagi orang-orang yang memikirkan.” (QS. An-Nahl: 68-69)

Hikmah yang dapat di ambil dari lebah sebagai berikut.

1. Lebah hanya memakan makanan yang baik dan berguna. Sehingga yang di hasilkan juga yang adalah yang terbaik seperti madu. Seperti halnya kita ada baiknya kita hanya memakan makanan yang baik dan berguna.

2. Lebah menghasilkan madu yang sangat bermanfaat bagi manusia. Pelajaran yang bisa kita dapatkan dari lebah adalah bahwa kita sebagai manusia agar berguna bagi sesama.

3. Lebah membuat sarang sesuai apa yang telah ditentukan oleh Allah SWT.

4. Setiap lebah berpijak tidak ada dahan yang patah. Artinya di manapun dia berada lebah tidak merugikan alam sekitarnya.

5. Ketika lebah di ganggu mereka akan menyerang bersama-sama meskipun harus mengorbankan jiwa mereka. Ini adalah sebuah sikap yang bisa di tiru dari lebah.

Saya mencoba berbagi. Semoga bermanfaat bagi pembaca blog ini dan juga semoga bermanfaat untuk saya secara pribadi.

Sumber : ilawati-apt.com

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger