Apa yang akan anda lakukan ,jika saat ini anda sedang menghadapi masalah besar ?
Apakah anda akan frustasi ?
Atau lari dari masalah anda ?
Atau anda akan tetap semangat ,bersyukur dan disiplin dalam berusaha mencari solusi untuk menyelesaikan msalah yang sedang anda hadapi ?
Pada Dasarnya Tidak Ada Satupun Masalah Yang Tidak Dapat Diselesaikan, Semua Masalah Baik Masalah Kecil ,Maupun Masalah Besar Pasti Ada Solusi ,Karena ,Jika Tidak Ada Solusinya ,Itu Adalah Fakta Hidup Yang Harus Kita Jalani.
Sebelumnya kita harus benar-benar mengetahui bahwa yang namanya hidup di dunia pasti ada masalah ,karena jika tidak ada masalah itu namanya bukan hidup didunia ,melainkan di surga.
Kita juga harus menjadikan masalah yang kita hadapi sebagai kesempatan kita belajar untuk menjadikan kita semakin dewasa, oleh sebab itu jika kita sedang menghadapi masalah ,jangan frustasi ,apalagi harus lari dari masalah ,kita harus tetap menjaga semangat ,tetap bersyukur dan tetap berusaha untuk menyelesaikan masalah tersebut.
Lantas bagaimana caranya ?
Cara terbaik untuk menyelesaikan masalah ,yang harus anda lakukan sekarang adalah ,ambil sebuah pena (alat tulis) dan selembar kertas kosong, kemudian anda mulai menulis atau membuat daftar masalah anda dari masalah kecil sampai masalah paling besar ,urutkan dari satu sampai seterusnya, kemudian tentukan tanggal kapan anda akan menyelesaikannya.
Apakah dengan membuat daftar masalah ,kita menyelesaikan semua masalah ?
Jawabannya : "IYA".
Selama kita tetap semangat berusaha mencari solusi ,melakukan ,tetap bersyukur dan fokus pada hasil baik dari solusi tersebut ,bukan fokus pada dampak buruk dari masalah itu.
Intinya dengan komitmen dan disiplin bertindak ,percayalah apa yang anda khawatirkan ,tidak akan benar-benar terjadi ,karena jika apa yang anda khawatirkan itu benar-benar terjadi ,SELAMAT BUAT ANDA.
Loh ,kok SELAMAT ? Iya ,karena anda telah berhasil menjadi PERAMAL Sukses.
0 komentar:
Posting Komentar